Karawang, Online-datapublik.com
Ikatan senat Mahasiswa farmasi seluruh Indonesia (ISMA FARSI)
Sebanyak 12 kampus di seluruh Jakarta Bogor Depok Lampung Tanggerang (JABODELATA)
Kali ini bersama karang taruna ikatan pemuda Bungin (KATAR-IPB)
melakukan penanaman mangrove
Di dusun Bungin RT 005/002 Desa tanjungpakis kecamatan Pakisjaya kabupaten Karawang.
Pada Minggu 29/12/2019.
Jeje Miharja selaku ketua koordinator mahasiswa ISMA FARSI.
Menuturkan kepada datapublik.com
"Ikatan mahasiswa yang tergabung dari beberapa fakultas di Indonesia
Termasuk dari pulau Sumatra provinsi Lampung, ikut tergabung di komunitas ikatan senat mahasiswa kami.
Tujuan penanaman mangrove kali ini kita lakukan di dusun Bungin Desa tanjungpakis, semata-mata karena kita semua cinta akan alam dan lingkungan."terangnya.
Sambung Jeje Miharja katakan.
"Ikatan mahasiswa kami terbagi di beberapa daerah, kebetulan rekan yang datang pada saat ini sekitar 35 orang.dan telah selesai melakukan penanaman mangrove sejak pagi hari tadi, itupun berkat kerjasama dari karang taruna ikatan pemuda Bungin
Yang kami akui mereka generasi pemuda yang selalu cinta alam lingkungan pula."ungkapnya.
Hal senada di katakan Amas Suryanto
Yang lebih akrab di panggil ugall
Ketua karang taruna IPB.
Dusun Bungin.
"Kami bersama karang taruna dusun Bungin selalu mengapresiasi kepada instansi apapun dan komunitas manapun yang datang, kemudian mau berkontribusi melakukan aksi perduli terhadap lingkungan kami yang sejauh ini memang bisa di katakan rusak akibat terkena abrasi hampir ratusan hektare."imbuhnya.
Masih dikatakan ugall
"Penanaman mangrove yang kami lakukan bersama ikatan mahasiswa ISMA FARSI itu merupakan salah satu contoh generasi pemuda /mahasiswa yang benar-benar mencintai alam lingkungan.
Kendati tidak berdomisili di daerah kita saja. Mereka tetap memikirkan nasib kelangsungan hidup buat anak cucu kita.
Jika alam ini menjadi rusak karena abrasi dan gersang karena tidak adanya pepohonan.
Karena adanya pohon mangrove itulah yang nantinya mampu menyejukkan untuk kehidupan kita untuk hari ini dan hari esok yang akan datang."pungkasnya.
(A.Sumadi/IWO)