Setelah Memperingati HUT RI Ke 75, Koramil Batujaya Melakukan Penyemprotan BIOS 44

Senin, 17 Agustus 2020, Agustus 17, 2020 WIB Last Updated 2020-08-17T14:02:35Z

Karawang, Online-datapublik.com
Koramil 0402 Batujaya usai upacara HUT RI ke 75 di halaman Kecamatan Batujaya, melakukan  penyemprotan BIOS 44 di wilayah Dusun Krajan RT.01/01 Desa Telukambulu Kecamatan Batujaya Kabupaten Karawang, Senin (17/8/2020).

Penyemprotan BIOS -44 tersebut bersamaan hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) ke -75, penyemprotan tersebut di lahan produktif secara serentak yang dilakukan oleh jajaran Kodim 0604 Karawang, Senin (17/08/20).

Penyemprotan serentak Bios-44 tersebut diberi tema Gerakan Siliwangi Cinta Tanah dan Air yang juga dalam rangka penguatan sektor ketahanan pangan dimasa pandemi virus corona. Hal tersebut di katakan Danramil 0402 Batujaya Kapten Inf. Kusnen usai acara penyemprotan. 
Acara penyemprotan tersebut langsung di pimpin Danramil 0402/ Kapten Info. Kusnen, Camat Batujaya Irlan Suarlan, Kasie Trantib dan Anggota Satpol PP Kecamatan Batujaya, Para Petani dan masyarakat Desa Telukambulu kurng lebih  25 orang.

Menurut Danramil 0402 Batujaya Kapten Inf. Kusnen mengatakan, selain dalam rangka menyambut HUT RI Ke-75, kegiatan ini juga sebagai wujud kepedulian TNI terhadap pertanian demi memperkut sektor ketahanan pangan.

"HUTRI ke 75 ini di jadikan momentum untuk melakukan penyemprotan Bios-44 secara serentak oleh Koramil - koramil jajaran Kodim 0604/Karawang." Ujarnya

"Susuai instruksi pimpiminan yaitu Komandan Kodim 0604/Karawang Letkol Inf Medi Hariyo Wibowo agar melakukan kegiatan penyemprotan Bios-44 dilahan yang produktif dengan tujuan agar tanah menjadi lebih subur sehingga tanaman bisa cepat tumbuh." Terang Danramil 0402 Bayujaya Kapten Inf Kusnen.

( red )
Komentar

Tampilkan

Terkini