Ingin Terus Mengabdi kepada Masyarakat Karawang, 'Lurah Heri' Nyaleg di Partai Golkar

Minggu, 14 Mei 2023, Mei 14, 2023 WIB Last Updated 2023-05-14T01:06:12Z

 


KARAWANG,Ondatapublik.com - Miliki segudang pengalaman di dunia birokrasi khususnya di Kabupaten Karawang, jadi modal utama Khaerul Bahri untuk terus mengabdikan diri kepada masyarakat Karawang, paska purna tugas melalui badan legislatif.


Dan dengan pengalamannya puluhan tahun sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) menjadikan 'Lurah Heri' (sapaan akrabnya-red) sosok yang dianggap sangat mengerti permasalahan di tengah masyarakat Karawang dengan segala solusinya.


Melalui Partai Golkar dirinya yakin dapat mewujudkan keinginannya membangun Kabupaten Karawang. Saat ini, pria yang terakhir menjabat sebagai Sekertaris Kecamatan (Sekcam) Karawang Barat ini pun telah terdaftar di KPUD Karawang sebagai Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) dari Partai Golkar untuk Daerah Pemilihan (Dapil) 1 yang meliputi Kecamatan Karawang Barat, Pangkalan, Telukjambe Barat, Telukjambe Timur, dan Kecamatan Tegal Waru.


"Berharap dapat terus mengabdi kepada masyarakat melalui badan legislatif atau DPRD Karawang untuk bisa membawa masyarakat Karawang sejahtera dengan meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dan meningkatkan pembangunan di Kabupaten Karawang yang menjadi hak masyarakat Karawang," katanya kepada spiritjawabarat.com di kediamannya, Minggu (14/5/23).


Berikut perjalan karir pria kelahiran Desember 1962 yang saat ini berdomisili di Dusun Jatiilir II, RT 002 RW 005, Kelurahan Tunggakjati, Kecamatan Karawang Barat,


1. Lurah Tunggakjati, tahun 2006-2009

2. Lurah Tanjung Mekar, tahun 2009-2013

3. Lurah Adiarsa Barat, tahun 2013-2017

4. Kasi Ekbang Kecamatan Rengasdengklok, tahun 2017-2018

5. Kasi Ekbang Kecamatan Kutawaluya, tahun 2018-2019

6. Sekretaris Kecamatan Karawang Barat, tahun 2019-2020

Komentar

Tampilkan

Terkini