Rentan Ambruk, Diduga Proyek Rehabilitasi Saluran Drainase Dusun III Berkualitas Buruk

Senin, 03 Juni 2024, Juni 03, 2024 WIB Last Updated 2024-06-05T14:48:08Z


Karawang, Online_datapublik.com
- Dinas PUPR Karawang melalui mitra kerja CV. APRILIA tengah merealisasikan proyek Rehabilitasi Saluran Drainase di Dusun III RT 002/003 Desa Sumurgede Kecamatan Cilamaya Kulon.


Proyek tersebut memakan biaya sebesar Rp189.188.000.00, bersumber dana APBD Kabupaten Karawang Tahun 2024. Namun dalam pengerjaannya terkesan asal jadi dan diduga tidak sesuai RAB.


Berdasarkan pantauan awak media dilokasi pada Senin 3 Juni 2024 siang, terlihat untuk pondasi hanya digali sebatas mata kaki dan dalam pemasangan batu kali nya pun tanpa didasari adukan pasir semen terlebih dahulu, tentunya hal itu akan sangat mempengaruhi pada kualitas bangunan, rentan ambruk.


Menurut warga setempat, dalam proses pengerjaan pembangunan Rehabilitasi Saluran Drainase tentunya ada tata cara tersendiri, mulai dari galian pondasi harus sesuai agar bangunan kokoh tidak cepat ambruk. Dalam pemasangan batu kali juga harus didasari adukan pasir semen terlebih dahulu agar pondasi bangunan kuat dan tahan lama.


"Dimana bangunan akan kokoh kalau dalam pengerjaannya seperti itu, kalau saya jadi pengawas sudah pasti akan saya suruh bongkar kembali pekerjaan seperti itu," tutur warga kepada ondatapublik.com.


Warga meminta Dinas PUPR Karawang agar memberikan teguran kepada mitra kerja CV. APRILIA selaku pelaksana yang mengerjakan proyek Rehabilitasi Saluran Drainase di wilayah Desa Sumurgede.


Hingga berita ini diterbitkan, pengawas Dinas PUPR Karawang dan mitra kerja CV. APRILIA selaku pihak pelaksana belum dapat dikonfirmasi.


(Alim)

Komentar

Tampilkan

Terkini